Informasi


Terima kasih telah bergabung di Universitas Bina Sehat PPNI Mojokerto, untuk kontak panitia adalah : What Up (WA) https://chat.whatsapp.com/JcWJeQdJDPLDBRLeCERbCf

Syarat Pendaftaran Khusus untuk Prodi Kesehatan : ( Prodi Keperawatan & Kebidanan )

  1. Sehat Jasmani Rohani (dibuktikan tes kesehatan di Kampus)
  2. Tinggi Minimal, Laki-laki 155 cm, Perempuan 150 cm
  3. Tidak pernah menggunakan Narkoba (dibuktikan tes bebas narkoba)

 

 

Cara Melakukan Pendaftaran :

  1. Silakan klik menu DAFTAR dan isi biodata pendaftaran di halaman pendaftaran, tunggu sampai muncul jawaban melalui WA dan Email berisi username dan password.
  2. Setelah mendapatkan balasan WA dan Email silakan melakukan pembayaran pendaftaran sesuai isi balasan tersebut, kemudian gabung di group WA : https://chat.whatsapp.com/JcWJeQdJDPLDBRLeCERbCf dengan mengunggah bukti pembayaran pendaftaran ke telegram dengan format Nama lengkap dan nomor username yg anda terima. Untuk mengaktifkan akun saudara.
  3.  Dan tunggu paling lama 1x24 jam untuk mengaktifkan akun saudara.
  4. Setelah 1x24 jam akun anda aktif dan kembali ke alamat pendaftaran (http://ubs-ppni.siakad.net/pmb) dan klik menu login, masukkan username dan password yg telah anda terima sebelumnya.
  5. Setelah berhasil login silakan isi pertanyaan yang muncul, jika sdh masuk menu uplod berkas silakan uplod semua berkas yang dibutuhkan dan jika muncul kembali isian yang harus dijawab, yaitu tes tulis online & tes wawancara online wajib dikerjakan (Untuk Semua Jurusan), Khusus untuk pilihan prodi kesehatan (S1 Keperawatan, S1 Kebidanan, D3 Keperawatan, & D3 Kebidanan), ada tes kembali secara luring (datang langsung ke kampus).
  6. Setelah Point lima(5) terlengkapi wajib bagi camaba jurusan S1 dan D3 Kesehatan (Perawat/Kebidanan) mengisi jadwal tes kesehatan dan tes wawancara, sesuaikan dengan kapan anda bisa ke kampus dan datang langsung ke kampus untuk melaksanakan tes tersebut. Pastikan semua tes online dan berkas uplod sudah selesai sebelum datang ke kampus, untuk bisa diproses seleksinya. Jika belum maka pendaftaran akan dianggap belum tervalidasi dan hasil tidak bisa muncul.
  7. Hasil pengumuman diterima atau tidak diterima, akan diberitahukan melalui aplikasi PMB Online beserta Rincian Biaya
  • Point 6 tidak berlaku bagi : Program Alih Jenjang (S1 Keperawatan & Kebidanan) , Magister (S2), Profesi, Manajemen, Akuntansi, dan Informatika